Percobaan

 


Bachyuni Hadiri Pelantikan PPK Bersama KPU Muaro Jambi


JAMBIBABA. COM, SENGETI - Bachyuni Deliansyah pejabat bupati kabupaten muaro jambi menghadiri pelantikan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kabupaten Muarojambi (4/01).


Bachyuni memberikan ucapan selamat kepada para PPK yang baru dilantik. "Untuk para anggota PPK yang sudah dilantik Saya ucapkan selamat bekerja.saudara  merupakan peran yang penting dalam menyelengarakan Pemilu," Pungkas Bupati.


Ia berharap PPK yang sudah dilantik bekerja sesuai dengan regulasi yang sudah ditetapkan


"Saya minta PPK bekerja secara profesional saja jangan mudah terpengaruh.Setelah ini PPK harus merebut PPS di setiap desa habis itu baru nanti dalam berapa hari ini kita tunjuk dari pemerintah daerah sesuai dari usulan dari KPU melakukan penunjukan sekretariat, " Imbuh Bupati.


lanjut  Pj Bupati menjelaskan, Pemerintah kabupaten khususnya mendukung penuh kegiatan ini karena ini merupakan tahapan dari pemilu.


"Intinya adalah bahwa yang dilantik hari ini untuk melakukan penyelenggaraan pemilu tahun 2024. Dan tahapan sudah mulai dilaksanakan. Ada tiga tahapan yang harus diperdalam pertama adalah pemilihan anggota DPR RI habis itu presiden dan wakil presiden BPD setelah itu pemilihan anggota DPR kabupaten provinsi.Terkait dengan pemilihan gubernur bupati walikota masih menunggu regulasi dari pemerintah pusat apakah ini nanti langsung atau nanti ada pembelian lagi," tukasnya. 


Ketua KPU Muarojambi Elfi Prasatya berharap PPK yang baru dilantik dapat menjalankan tugas sesuai aturan.


"Kami berharap PPK yang baru dilantik ini dapat menjalankan tugas sesuai dengan aturan dan regulasi yang ada. Regulasi ini harus dijalankan bukan dipertanyakan, karena regulasi ini bukan kita yang buat Tapi dibuat oleh KPU RI dan Komisi II DPR RI," jelas Ketua KPU.


Ketua KPU menambakan, PPK harus memiliki integritas dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugas.


"Tanggung jawab yang dibebankan kepada kita harus kita laksanakan dengan baik. Integritas itu harus tahan terhadap godaan ya godaan yang baik dan yang buruk.Seperti monopolitik, " tukasnya.


Selain dihadiri komisioner KPU pelantikan itu juga dihadiri Kapolres Muarojambi, pabung, panwas, Kejari serta undangan lainnya. (@21).